Membuat Efek False Color pada Photoshop - False color atau salah warna, merupakan salah satu efek yang cukup populer dalam photoshop. Teknik ini membuat warna asli sebuah foto menjadi berbeda dari sebelumnya. Pada kesempatan ini, saya akan membagikan sebuah tutorial yang cukup mudah, yaitu tentang efek false color pada photoshop.
False Color |
Gambar di atas adalah contoh hasil akhir dari efek false color yang dihasilkan dengan photoshop.
Langsung saja kita simak cara membuat efek false color pada photoshop berikut ini.
1. Langkah pertama, buka file foto yang akan di edit, klik kanan pada gambar open with photoshop.
2. Langkah kedua setelah foto yang kita pilih terbuka, duplikat layer (ctrl + J). Langkah ini boleh ditinggalkan, hanya dilakukan untuk menjaga agar gambar asli tetap terjaga, dan bisa dikembalikan ke awalnya.
3. Setelah melakukan duplikat layer, selanjutnya tekan gambar yang saya lingkari di bawah ini, Creat New Fill or Adjustment Layer.
4. Setelah kotak dialog terbuka, pilih Chanel Mixer, maka akan muncul tampilan seperti gambar berikut.
5. Pada bagian Output Chanel, pilih Blue, kemudian atur Source Chanels sesuai keinginan atau sampai mendapatkan komposisi warna yang kita inginkan.
6. Selesai.
Sekian postingan kali ini tentang Membuat Efek False Color pada Photoshop. Semoga bermanfaat.
0 comments:
Post a Comment